Mariana Terpilih Sebagai Kelurahan Teladan

Kembali Kota Pontianak mengukir prestasi setelah beberapa waktu lalu meraih berbagai penghargaan. Kelurahan Mariana, Kecamatan Pontianak Kota, berhasil mewakili Kota Pontianak khususnya, dan Kalimantan Barat umumnya, menerima penghargaan dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri). Penghargaan ini diraih lantaran Kelurahan Mariana berhasil menyabet gelar Kelurahan Teladan pada Lomba Desa/Kelurahan Tingkat Nasional. Penghargaan diserahkan kepada Lurah Mariana, Gustian oleh Direktur Jenderal Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) mewakili Mendagri pada acara Temu Karya Nasional di Jakarta, Selasa (14/8).
            Menurut Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan, Anak dan KB (BPMPAKB) Kota Pontianak, Dharmanelly, yang ikut serta mendampingi menerima penghargaan, ada delapan aspek yang masuk dalam kriteria penilaian yakni penyelenggaraan pemerintahan, kesehatan, pendidikan, keamanan dan ketertiban, lembaga kemasyarakatan, partisipasi masyarakat, ekonomi dan PKK. “Penilaian ini dilakukan secara berjenjang mulai dari tingkat kecamatan, kota, provinsi hingga tingkat nasional. Dan Kelurahan Mariana berhasil meraih penghargaan sebagai kelurahan teladan,” paparnya.
            Dijelaskan Dharmanelly, tujuan digelarnya lomba kelurahan/desa tingkat nasional ini sebagai bahan evaluasi, ajang pembinaan sekaligus motivasi agar desa dan kelurahan lebih maju dalam pembangunan segala aspek. “Diharapkan dengan diraihnya penghargaan Kelurahan Teladan oleh Kelurahan Mariana ini bisa memotivasi kelurahan-kelurahan lainnya di Kota Pontianak untuk mengikuti jejak Kelurahan Mariana,” tuturnya.
Camat Pontianak Kota, Junaidi, menyatakan, penghargaan itu bukan semata penghargaan bagi camat ataupun lurah tetapi penghargaan bagi masyarakat yang telah ikut berpartisipasi. "Alhamdulillah, ini adalah penghargaan buat masyarakat atas partisipasi mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban, dalam menggunakan hak suaranya di bidang politik, partisipasi lembaga pengabdian masyarakat (LPM) dan lainnya," jelas Junaidi.
Senada dengan Dharmanelly, dia berharap dengan diraihnya penghargaan kelurahan teladan oleh Kelurahan Mariana ini bisa memberikan motivator bagi kelurahan yang ada di Kota Pontianak. (jim)

0 komentar:

Posting Komentar

Followship

 
 

© Bluberry Template Copyright by Kota Pontianak

Template by Blogger Templates | Blog-HowToTricks