Fun Bike Meriahkan Harjad Kota Pontianak

Walikota Pontianak, Sutarmidji mengajak masyarakat Kota Pontianak bersama-sama ikut mendukung Pemerintah Kota (Pemkot) dalam membangun kota ini agar menjadi lebih baik. Hal ini diungkapkannya saat melepas peserta Fun Bike dalam rangka Hari Jadi (Harjad) Kota Pontianak ke 240 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Telkom ke 155 yang digelar Komunitas Pegawai Naik Sepeda (PNS) bekerja sama dengan event organizer Deopro dan Telkom, Minggu (23/10) pagi.
            Dia  menjelaskan, Kota Pontianak tidak memiliki sumber daya alam, yang ada hanya sumber daya manusia. Untuk itu, sesuai dengan visi dan misi yang diusung dirinya bersama Wakil Walikota, Paryadi, berkomitmen meningkatkan sumber daya manusia serta pelayanan publik karena Kota Pontianak merupakan pusat aktivitas perdagangan dan jasa di Kalbar. “Saya bersama Pak Paryadi tetap mengemban amanah masyarakat Kota Pontianak sampai dengan tahun 2013,” ujar Sutarmidji.
            Sementara itu, Ketua Panitia, Rahmat mengungkapkan, fun bike yang digelar dalam rangka Harjad Kota Pontianak ke 240 ini sebagai wujud kepedulian masyarakat terhadap lingkungan dengan menggalakkan olah raga sepeda ini. “Dengan kegiatan fun bike ini selain kita ikut memeriahkan Hari Jadi Kota Pontianak, kita mengajak masyarakat untuk bersepeda sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan dengan mengurangi polusi yang ditimbulkan dari asap kendaraan bermotor,” jelas Rahmat.
            Dia menyambut baik antusias masyarakat yang mengikuti Fun Bike ini karena jumlah peserta membludak. “Kami atas nama panitia menyampaikan permohonan maaf jika dalam pelaksanaan kegiatan ini terdapat kekurangan,” tuturnya.
            Abusamah, Sekretaris Komunitas PNS, mengatakan kegiatan fun bike ini diharapkan memotivasi rekan-rekan seprofesi, khususnya pegawai negeri sipil yang hobi bersepeda untuk ikut bergabung dalam komunitas ini yang baru beberapa bulan dibentuk. “Ke depannya kita akan menggelar kegiatan fun bike seperti ini untuk menggalakkan bersepeda di kalangan masyarakat,” katanya.
            Hadiah yang disediakan panitia dan pihak sponsor yakni sepeda, handphone, televisi, paket berlangganan TV kabel, kipas angin, kompor gas dan lainnya. Tak tanggung-tanggung, hadiah utama dua buah sepeda diraih Fauzan, warga Gang Malabar. Fauzan yang masih anak-anak ini, tak menyangka dirinya beruntung mendapatkan dua buah sepeda MTB sekaligus. “Saya juga tidak menyangka nomor undian saya yang beruntung mendapatkan dua buah sepeda. Senang rasanya karena saya memang ingin memiliki sepeda baru,” ucapnya dengan perasaan gembira. (jm)

0 komentar:

Posting Komentar

Followship

 
 

© Bluberry Template Copyright by Kota Pontianak

Template by Blogger Templates | Blog-HowToTricks