Menurut Lismaryani, prestasi yang telah diraih Kelurahan
Parit Tokaya diharapkan menjadi motivasi bagi kelurahan-kelurahan lainnya agar
bisa meraih prestasi yang sama. “Karena Kelurahan Parit Tokaya menjadi contoh dan
acuan bagi kelurahan lainnya, bahkan bisa jadi Kelurahan Parit Tokaya menjadi
rujukan bagi kabupaten/kota lainnya,” katanya.
TP PKK Kota
Pontianak menggelar studi banding ini dengan mengundang TP PKK kecamatan dan
kelurahan se Kota Pontianak untuk belajar khususnya terkait pelaksanaan PHBS di
Kelurahan Parit Tokaya yang telah berhasil meraih penghargaan tingkat nasional.
Sementara itu,
Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan, Anak dan Keluarga Berencana
(BPMPAKB) Kota Pontianak, Dharmanelly menuturkan, PHBS di tingkat rumah tangga
dibina melalui kemitraan dengan TP PKK yang telah menjadi bagian dari kesatuan
gerak PKK KB Kesehatan. “Diharapkan melalui kegiatan ini semua kelurahan di
Kota Pontianak ber-PHBS,” tutur Dharmanelly.
Camat Pontianak
Selatan, Yuni Rosdiah mengungkapkan, ada empat poin penting yang harus
dilakukan untuk mencapai kelurahan ber-PHBS yakni peran masyarakat, peran PKK,
lembaga swadaya masyarakat, karang taruna dan lainnya, peran pemerintah dan
peran sektor swasta. “Jadi semua peran ini apabila bersinergi dan berjalan
dengan baik, maka PHBS bisa diterapkan di setiap rumah tangga,” pungkasnya. (jim)
0 komentar:
Posting Komentar