Walikota Larang Baliho Kampanye Median Tengah Jalan


Walikota Pontianak, Sutarmidji menegaskan, tidak akan mentolerir bagi pemasangan baliho kampanye calon gubernur dan wakil gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) di median tengah jalan.  “Pemasangan media kampanye baliho di median tengah jalan sama sekali tidak diperbolehkan,” tegas Sutarmidji usai acara penandatanganan kesepakatan damai menjelang pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kalbar, Sabtu (1/9) di aula Polresta Pontianak. Penandatanganan ini digelar Polresta dan dihadiri Walikota Pontianak, Bupati Kubu Raya, Forum Pimpinan Daerah, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, ketua partai politik dan tim kampanye pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar tahun 2012.
            Tak hanya itu, Walikota juga mulai memberlakukan larangan pemasangan stiker sebagai media kampanye karena berdampak pada keindahan kota. Bahkan dirinya akan memberlakukan denda bagi yang melanggar aturan ini. “Siapa yang memasang stiker, saya denda nanti. Bayangkan saja, stiker-stiker dari pasangan calon yang terdahulu saja masih banyak yang menempel di mana-mana, kapan kita mau membersihkannya,” ujarnya.
            Namun ia tidak melarang pemasangan media kampanye selain yang disebutkannya di atas, sepanjang menurut Panwaslu isinya tidak menyalahi aturan. Kendati dirinya telah mengeluarkan Surat Keputusan (SK) terkait pemasangan media kampanye, dia meminta tim kampanye tidak terlalu mempermasalahkan SK yang telah diterbitkannya tersebut. “Kalau pun ada berbagai penafsiran dari tim kampanye, bagi saya sepanjang isinya dan tempat dipasangnya sudah sesuai, tidak ada masalah,” terangnya.
            Sutarmidji juga menambahkan, apabila pemasangan media kampanye harus mengajukan izin ke Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BP2T) hal itu hanya sebagai formalitas. “Beritahu saja ke BP2T dan jika sudah waktunya dipasang, pasang saja. Jangan menunggu izinnya keluar baru dipasang. Misalnya jadwal pemasangan media kampanye tanggal 3 September. Kemudian izinnya diajukan tanggal 3 September juga, laksanakan saja pemasangannya karena aturan-aturan yang di atas itu lebih tinggi dibandingkan dengan SK tersebut,” paparnya.
            Dalam kesempatan itu, Sutarmidji mengajak semua komponen masyarakat untuk bersama-sama menjaga suasana Kota Pontianak khususnya dan Kalbar umumnya, agar tetap aman dan kondusif. “Saya berharap materi kampanye lebih baik mengedepankan program, mengedepankan apa yang akan dilakukan para calon gubernur dan wakil gubernur jika terpilih nantinya, dibandingkan melakukan materi-materi kampanye yang sifatnya tidak untuk kemaslahatan,” tukasnya.
            Sementara itu, Kapolresta Pontianak, Kombes Polisi Muharrom Riyadi mengajak seluruh undangan yang hadir untuk bersama-sama membangun suatu komitmen yang kuat dalam menjaga dan memelihara situasi kamtibmas yang aman dan kondusif terutama menjelang pemilihan gubernur dan wakil gubernur. “Yang pada hari Senin tanggal 3 September ini sudah memasuki tahap dalam bentuk penyampaian visi dan misi para pasangan calon,” tutur Muharrom.
            Menjelang kegiatan kampanye pilgub ini, lanjutnya, yang harus diantisipasi adalah isu primordial dan isu yang berbau sara. “Yang mungkin saja dilemparkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab dan apabila kita biarkan akan sangat riskan terhadap terjadinya konflik sosial atau komunal,” ungkapnya.
            Untuk mengantisipasi hal tersebut, Muharrom meminta para tim kampanye pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, hendaknya dalam mengemas materi kampanye tidak mengangkat hal-hal yang berbau sara. “Tetapi lebih kepada penyampaian program-program yang diunggulkan dalam membangun dan mensejahterahkan masyarakat Kalbar apabila nantinya pasangan tersebut terpilih,” pungkasnya. (jim)

Ukir Prestasi Yang Membanggakan Bagi Almamater


Walikota Pontianak, Sutarmidji mengajak seluruh alumni Fakultas Hukum (FH) Universitas Tanjungpura (Untan) berlomba-lomba membuat prestasi yang membanggakan bagi civitas akademika. Hal ini dikatakannya saat pelepasan sarjana baru FH Untan periode III tahun akademik 2011/2012 di halaman FH Untan, Rabu (29/8).
            “Mari kita buat rasa kebanggaan dengan membuat prestasi yang membanggakan. Jadilah alumni yang membanggakan bagi almamaternya. Jangan malu menunjukkan identitas alumni kita. Kita harus bangga dengan perguruan tinggi kita sendiri,” ujar Sutarmidji yang juga merupakan salah satu alumnus FH Untan.
            Kepada 110 sarjana baru ini, Sutarmidji juga berpesan, sarjana hukum harus bisa mandiri karena banyak peluang-peluang yang bisa diraih jika mau berusaha. Sebagai salah satu alumnus, dirinya juga akan memberikan masukan-masukan untuk kemajuan FH karena dinilainya masih ada beberapa sektor yang belum dimaksimalkan.
            Sutarmidji menyatakan kebanggaannya terhadap FH karena dipimpin dan diisi oleh orang-orang muda dan berprestasi. Sebagai orang nomor satu di jajaran Pemerintah Kota Pontianak, dirinya pun menempatkan lulusan sarjana hukum di beberapa jabatan yang membutuhkan orang yang paham persoalan hukum. “Misalnya di bagian aset yang permasalahannya cukup kompleks. Saya tempatkan sarjana hukum untuk menyelesaikan permasalahan aset. Dan Alhamdulillah, Pemkot Pontianak mendapat penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) oleh Badan Pemeriksa Keuangan,” ungkapnya.
            Sementara itu, Dekan FH Untan, Garuda Wiko mengatakan, sejak berdirinya fakultas ini tahun 1959 sampai dengan saat ini total jumlah alumni FH sebanyak 6.343.
            Menurutnya, dalam pengelolaan fakultas, ada beberapa hal yang dilakukan antara lain penguatan pada tata kelola dan sumber daya manusia (SDM). “Langkah yang diambil yakni dengan cara mengevaluasi terus-menerus tata pamong dan proses belajar mengajar yang dilakukan baik dari pihak internal maupun eksternal,” jelasnya.
            Pada peningkatan SDM, pihaknya juga terus berusaha meningkatkan kualifikasi dosen-dosen FH. Sampai dengan tahun 2012 ini, dosen-dosen yang berkualifikasi doktor berjumlah sembilan orang. “Masih ada 20 kandidat doktor lagi yang akan menyusul. Jika ada 20 doktor yang memperkuat Fakultas Hukum ini maka sudah memenuhi syarat untuk membuka program Strata 3 (S3),” pungkasnya. (jim)

Jangan Jejali Anak Dengan Tugas Sekolah Menumpuk


Walikota Pontianak, Sutarmidji prihatin banyaknya tugas sekolah yang diberikan guru kepada murid-muridnya sehingga waktu bermain dan bersosialisasi mereka hampir tidak ada. Hal ini dinilainya tidak terlalu baik bagi perkembangan anak yang masih membutuhkan waktu untuk bermain dan berinteraksi dengan lingkungannya. “Perlu dievaluasi lagi jangan sampai anak dibebani dengan materi pelajaran yang menumpuk sehingga kesempatan mereka untuk bersosialisasi hampir tidak ada. Nantinya mereka akan tumbuh sebagai anak yang bersifat eksklusif karena tidak pernah bersosialisasi dengan masyarakat,” ujar Sutarmidji saat menerima guru dan kepala sekolah berprestasi yang akan mengikuti pemilihan tingkat nasional, Selasa (28/8) di ruang kerjanya.
            Dia menilai, anak memang harus belajar agar menjadi anak yang cerdas tetapi mesti diimbangi juga kehidupan sosial dengan masyarakat karena sosialisasi dengan masyarakat sangat diperlukan untuk perkembangan mereka. “Seorang anak bisa saja berhasil menjadi anak yang cerdas tetapi dia belum tentu berhasil ketika hidup mandiri karena kurang bersosialisasi dengan lingkungannya,” jelasnya.
            Dengan bersosialisasi, anak akan tumbuh menjadi anak yang percaya diri dan mudah beradaptasi dengan lingkungan sehingga lebih memperkaya kecerdasan yang dimilikinya.
            Terkait metode pengajaran di sekolah, Sutarmidji berpendapat, sebaiknya anak didorong untuk sering berdiskusi dalam membahas materi pelajaran karena akan lebih efektif hasilnya dibandingkan dengan menyampaikan materi secara konvensional. “Jangan tugaskan anak mencari materi pelajaran di internet. Guru harusnya sudah mempersiapkan materi pelajaran kemudian ajak siswa untuk mendiskusikan materi tersebut karena dengan berdiskusi lebih cepat meresap,” terang Sutarmidji. (jim)

Prioritaskan Jabatan Kepsek Bagi Guru dan Kepsek Terbaik


Sebanyak tujuh orang guru dan kepala sekolah (kepsek) berprestasi diterima Walikota Pontianak, Sutarmidji di ruang kerjanya, Selasa (28/8). Ketujuh guru dan kepsek ini akan mengikuti seleksi pemilihan guru dan kepsek berprestasi tingkat nasional di Jakarta pada tanggal 3 hingga 10 September 2012. “Saya berharap prestasi yang diraih nanti lebih membanggakan dibanding tahun sebelumnya, tingkatkan dan raih prestasi terbaik. Saya akan beri bonus ketika bapak ibu pulang dengan prestasi yang membanggakan,” kata Sutarmidji.
            Dia berpesan kepada guru dan kepsek berprestasi untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi pemilihan guru dan kepsek berprestasi tingkat nasional mendatang. “Persiapkan diri dengan baik, upayakan menjadi yang paling baik di seluruh Indonesia,” tukasnya.
            Selain itu, Sutarmidji akan memprioritaskan jabatan kepsek bagi mereka yang meraih prestasi terbaik karena dinilainya memiliki kredibilitas baik dan lebih mampu dalam memimpin sekolah. “Saya tidak sembarangan menunjuk kepala sekolah. Saya ikuti dari kinerja yang bersangkutan walaupun saya tidak kenal dia secara personal,” ujarnya.
            Tak hanya itu, Sutarmidji juga meminta siapapun yang terpilih sebagai guru berprestasi supaya sering melakukan pertemuan-pertemuan dan menghasilkan tulisan berupa ide atau inovasi. “Selalu lakukan eksperimen atau uji coba, cari inovasi metode pengajaran bagaimana agar anak lebih mudah menyerap pelajaran yang disampaikan. Saya berharap ke depan jajaran Dinas Pendidikan, temukan gagasan dan ide-ide baru untuk kemajuan pendidikan di Kota Pontianak,” tutur Sutarmidji.
            Menurutnya, di bidang pendidikan masih perlu dilakukan peningkatan dan prestasi yang diraih. Pemkot  bertekad membuat kualitas pendidikan yang lebih baik. Upaya ini mesti diiringi dengan rasa percaya diri dan semangat yang besar dari insan pendidik. “Kita harus percaya diri dulu. Jangan takut dengan daerah-daerah lain dan jangan berkecil hati melihat prestasi orang lain. Justru sebaliknya, kita termotivasi untuk meraih prestasi yang lebih tinggi lagi,” pungkasnya. (jim)

Halal Bihalal Kurangi Dosa Antar Sesama


Sudah menjadi tradisi yang membudaya di beberapa negara di Asia Tenggara khususnya di Indonesia, setiap Hari Raya Idul Fitri digelar Halal Bihalal sebagai sarana silaturrahmi dan saling memaafkan. Tradisi ini mesti dilestarikan karena halal bihalal mengandung makna positif sebagai momentum untuk saling memaafkan antar sesama manusia. “Indonesia ini punya ciri khas sendiri, setiap Idul Fitri ada halal bihalal, saling mengunjungi dan saling memaafkan. Ini untuk mengurangi dosa kita antar sesama manusia,” ujar Walikota Pontianak, Sutarmidji pada acara Halal Bihalal dengan sejumlah pegawai di Aula Kantor Terpadu Jalan Sutoyo, Senin (27/8).
            Menurut Sutarmidji, dosa-dosa manusia kepada Allah bisa diampuni apabila manusia itu memohon ampun kepadaNya, baik itu dalam shalat maupun doa’. Namun dosa antar sesama manusia sangat sulit dimaafkan jika diantara mereka tidak dengan tulus memaafkan. “Yang dicatat adalah apa yang ada di dalam hati kita, bukan lisan kita. Lisan kita bisa bicara apa saja tetapi hati kita belum tentu. Makanya hati kita harus bersih dulu untuk saling memberi maaf,” katanya.
            Dia menambahkan, untuk saling memaafkan antar sesama manusia diperlukan keikhlasan dari hati. Untuk mencapai tingkatan ikhlas memang sulit namun jika dilakukan dengan sungguh-sungguh semua itu bisa. “Tidak ada untungnya kita menyimpan marah atau dendam  dengan orang lain. Apa salahnya kita memberikan maaf setulus-tulusnya dan meminta maaf juga setulus-tulusnya,” tutur Sutarmidji.
            Dalam kesempatan itu, Walikota juga mengajak untuk saling toleransi antar pemeluk agama karena hal tersebut juga diajarkan di dalam Islam. Dia menilai, konstitusi yang paling baik dan yang pertama kali ada di dunia yakni Konstitusi Madinah. “Karena di dalam konstitusi Madinah, semua komponen yang ada di dalam Kota Madinah, tanpa memandang agama apapun, bahu-membahu untuk mempertahankan Madinah jika ada serangan dari luar,” jelasnya.
            Artinya, lanjut Sutarmidji, dalam Konstitusi Madinah terkandung makna ketika bicara masalah negara maka semua komponen yang ada di dalam negara itu ikut terlibat. “Tidak ada satu komponen yang akan mengedepankan satu dengan yang lain. Jika Konstitusi Madinah dijadikan pedoman maka tidak ada lagi perselisihan yang berkaitan dengan agama,” terangnya.  
            Halal bihalal digelar sebagai wadah silaturrahmi        dan mempererat Ukhuwah Islamiyah pegawai yang berkantor di Kantor Terpadu ini, yakni Badan Pelayanan Perizinan Terpadu, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Dinas Pendidikan dan Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Perumahan. Halal bihalal diakhiri dengan saling bersalaman dan memaafkan. (jim)

Followship

 
 

© Bluberry Template Copyright by Kota Pontianak

Template by Blogger Templates | Blog-HowToTricks