Pemkot Serahkan Bantuan Hibah Rutan ke Polresta

Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak, Selasa (3/4) menyerahkan hibah berupa pembangunan rumah tahanan (rutan) wanita khusus tahanan narkoba. Rutan yang terletak di belakang Kantor Polresta Pontianak ini dibangun sebagai bentuk apresiasi Pemkot karena peranan Polri dalam kontribusinya memberikan pelayanan publik yang baik sehingga Kota Pontianak meraih peringkat keenam dari sepuluh besar pelayanan publik terbaik se Indonesia. “Artinya peran instansi Polri dalam memberikan pelayanan publik yang baik sebagai salah satu yang masuk kategori penilaian. Ini kan termasuk pelayanan, walaupun itu misalnya tahanan tapi mereka juga harus diperlakukan manusiawi,” ujar Walikota Pontianak, Sutarmidji usai meresmikan rumah tahanan wanita khusus tahanan narkoba di Polresta Pontianak.
            Tak hanya itu, Pemkot juga akan membangun Kantor Polsek Barat karena dinilainya Polsek Barat perlu diperbaiki agar menjadi tempat yang representatif. “Ini sebagai bentuk perhatian dari Pemkot terhadap layanan yang diberikan oleh jajaran kepolisian,” katanya.
            Sementara itu, Kapolresta Pontianak, Kombes Polisi Muharrom Riyadi mengatakan, ruang tahanan yang ada di Mapolresta saat ini sebanyak empat ruang tahanan dengan rata-rata tahanan yang ditahan berjumlah 60 hingga 70 tahanan. “Dengan adanya pembangunan ruang tahanan ini kita akan sangat terbantu sekali. Karena memang tahanan narkoba cukup banyak di Kota Pontianak ini,” ungkap Muharrom.
            Diakuinya, kapasitas ruang tahanan yang ada masih kurang sehingga terjadi over kapasitas. Dengan adanya bantuan hibah berupa pembangunan ruang tahanan ini, pihaknya akan segera memfungsikannya.
            Rumah tahanan wanita khusus tahanan narkoba yang dibangun dengan dana hibah dari Pemkot sebesar Rp 800 juta lebih ini terdiri dari dua lantai dengan fasilitas empat ruang tahanan dan toilet serta jeruji pengaman. (jm)

0 komentar:

Posting Komentar

Followship

 
 

© Bluberry Template Copyright by Kota Pontianak

Template by Blogger Templates | Blog-HowToTricks